Sastra
Berdamai dengan Diri
Oleh: Ummu Habil
TanahRibathMedia.Com—Dua pemikiran beradu atas prinsip
Berbeda muncung si kuda besi
Satu inginkan hadap ke awan
Biar lapang jalan akan lewatinya
Asal berhenti terpenting parkir
Tak payah hadap belakangi
Nanti saja tunggu waktu jalan
Putar muncung sesuai kehendaki
Satu inginkan cepat-cepat
Agar tidak makan waktu
Hendak pergi tancapkan gas
Sampai tujuan tak kena repetan
Menggerutu perkara sepele
Baik diam dan pilih damai
Aliran darah tetap tidak melonjak
Tabahkan hati jangan bertengkar
Pasangan itu ujian diri
Tak mungkin ubah dengan komat-kamit
Kecuali dirinya kehendaki akan mengerti
Damaikan diri luluhkan hati
Kota Teh Obeng, 19 Agustus 2023
Via
Sastra
Posting Komentar