Sastra
Nestapa Rakyat Jelata
Oleh: Naila Ahmad
TanahRibathMedia.Com—Amarah bergejolak dalam dada
Menyaksikan kezaliman di depan mata
Emosi meronta dalam jiwa
Melihat rakyat menderita
Dulu mereka pernah berjanji
Memperbaiki keadaan negeri
Kini hanya tinggal ilusi
Hanya janji tanpa bukti
Lihatlah apa yang terjadi
Umat diambang krisis multidimensi
Kerusakan dimana-mana
Namun seolah semua tutup mata
Kewajiban purna ditunaikan
Namun hak tak kunjung didapatkan
Inikah yang dinamakan keadilan?
Semakin musnah dalam kehidupan
Tak tahu diri
Menjual segala aset negeri
Bak harta milik sendiri
Padahal milik rakyat pribadi
Itulah ulah pengatur negeri
Air dikurangi
Listrik dibatasi
Semuanya dikirim ke luar negeri
Kini,
Saatnya umat tegak berdiri
Menumpas habis demokrasi
Menyongsong sistem islami
Hingga ajal menghampiri
Tapal Batas, 22 Juni 2023
Via
Sastra
Posting Komentar