Straight News
YRT: Jihad Merupakan Puncak atau Mercusuar dalam Islam
TanahRibathMedia.Com—Mudir Ma'had Khodimus Sunnah, Ajengan Yuana Ryan Tresna (YRT) menyatakan bahwa jihad merupakan puncak atau mercusuar di hadapan umat-umat yang lain.
"Jihad adalah sebagai puncak atau mercusuar dalam Islam di hadapan umat-umat yang lain," tuturnya pada saat menyampaikan kajian Kitab Bulughul Maram min Adilatil Ahkam, melalui zoom meeting, Selasa (21-11-2023).
Jihad adalah, imbuhnya, mengerahkan segenap kemampuan, segenap daya dan upaya dalam berperang di jalan Allah baik secara langsung maupun tidak langsung.
Selanjutnya ia memberikan contoh mengenai jihad secara tidak langsung. "Jihad tidak langsung maksudnya adalah berkontribusi dalam bentuk yang lain dalam rangka membantu peperangan seperti memberikan bantuan harta, logistik, memberikan sebuah ide atau pemikiran, memberikan bantuan tentara dan lain-lain," bebernya.
Ajengan, juga menekankan bahwa jihad adalah aktivitas meninggikan kalimat Allah dengan berperang. "Jihad adalah meninggikan kalimat Allah dengan berperang melawan orang-orang kafir," tandasnya.
Jangan sampai ada penyesatan opini, katanya, yang menafsirkan makna jihad dengan makna-makna yang lain selain makna di atas.
Kemudian ia mengutip sebuah hadis yang menyatakan bahwa orang yang tidak berkepentingan atau enggan berperang matinya dalam sudut kemunafikan.
"Barang siapa yang mati dalam keadaan tidak berperang atau tidak terbesit keinginan untuk berperang atau tidak ada cita-cita berperang (jihad) maka ia mati dalam sudut kemunafikan," terangnya.
Terakhir, ia menegaskan bahwa maqam tertinggi seorang muslim adalah mati syahid atau menjadi syuhada. "Maqam tertinggi seorang muslim adalah berjihad (mati syahid dalam medan perang)," pungkasnya. []Nur Salamah
Via
Straight News
Posting Komentar